ERASUMBU.COM — Sebanyak 13.050 jamaah haji Jabar akan berangkat di Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Majalengka mulai 12 Mei mendatang. Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat memastikan kesiapan keberangkatan jamaah haji, termasuk asrama haji di Indramayu.
PJ. Gubernur Jabar Bey Machmudin menyatakan akan segera meninjau langsung kesiapan fasilitas asrama haji di Kabupaten Indramayu bagi jamaah haji Embarkasi Bandara Kertajati.
“Tanggal 30 April saya akan mengecek asrama haji di Indramayu, keberangkatannya di Kertajati,” ucap Bey usai Rapat Pimpinan di Gedung Sate, Kota Bandung Jumat (26/4/2024).
Bey ingin memastikan jamaah di asrama haji Indramayu mendapat pelayanan sesuai dengan ketentuan. Begitupun fasilitas untuk kenyamanan, kebersihan maupun makanan dan minuman bagi jamaah haji.
“Saya ingin standar pelayanan terbaik. Mereka ini mau berangkat jadi harus nyaman baik makanannya, kebersihannya, dan lain-lain,” ujarnya.
Total jamaah haji Embarkasi Kertajati berjumlah 13.050 orang. Mereka akan mulai masuk asrama haji Indramayu pada 10 Mei 2024. Sementara kloter pertama akan mulai berangkat pada 12 Mei.
“Total 30 kloter, jadi sehari berangkat satu kloter dan kloter pertamanya berangkat tanggal 12 Mei 2024,” kata Bey.
Sementara itu jamaah haji Jabar Embarkasi Soekarno Hatta berjumlah 27.161 orang. “Total jemaah haji Jabar yang berangkat di Kertajati 13.050 dan yang dari Soetta (Soekarno Hatta) 27.161 orang,” pungkas Bey.
ERASUMBU, BANDUNG BARAT – Elektabilitas pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung Barat (KBB) nomor…
ERASUMBU, JAKARTA – Bank bjb memperkuat sinergi strategisnya dengan institusi pertahanan melalui penandatanganan Perjanjian Kerja…
ERASUMBU, BANDUNG, – PT Dirgantara Indonesia (PTDI) bersama anak perusahaannya, IPTN North America, Inc. (INA,…
ERASUMBU,BANDUNG- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Tunas Indonesia Raya (Tidar) Jawa Barat terus memantapkan koordinasi dan…
ERASUMBU, BANDUNG – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 2 Bandung kembali menyoroti pentingnya…
ERASUMBU, BANDUNG – bank bjb kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga keterbukaan informasi dengan meraih penghargaan…
This website uses cookies.