ERASUMBU.COM: Anggota Komisi VI DPR RIBudi Setiawan mengatakan bahwa persoalan penyebaran virus Penyakit Mulut dan Kaki (PMK) harus segera diselesaikan. Persoalan penyebaran Virus PMK ini harus bisa selelsai dari hulu hingga ke hilir. Dengan begitu, Jabar bisa terbebas dari ancaman virus PMK.
“Kasus PMK segera selesai secara maksimal, diharapkan seluruh daerah terbebas dari PMK. Dengan harapan tersebut, PMK harus diselesaikan dari hulu hingga hilir”, jelas Budi kepada wartawan saat dihubungi.
Menurut Budi, upaya Konkrit dari Pemerintah untuk menuntaskan kasus PMK. Dari hulu langkah konkrit sudah dilaksanakan oleh Kementerian Pertanian RI, di antaranya ialah melalui vaksinasi untuk hewan ternak sapi.
Selanjutnya, lanjut dia, penanganan di hilir Kementerian Pertanian RI sudah bersinergi dengan Kementerian Perdagangan. Salah satu program konkritnya pengawasan lalu Lintas hewan ternak.