Fotografi Produk Harus Meningkatkan Penjualan

Bandung, erasumbu.com,- Fotografi dan videografi menjadi kini menjadi pesan dalam komunikasi bisnis. Meski kebutuhan artistik diperlukan, namun yang terpenting pesan penjualan diterima calon pelanggan dengan baik.

“Foto dan video artistik memang perlu untuk menggambarkan produk. Tetapi yang paling penting adalah pesan produk itu sampai kepada pelanggan. Apa artinya foto dan video bagus tapi tidak meningkatkan penjualan,” ujar jurnalis senior Iman S Nurdin saat memberikan materi  Teknik Praktis Foto dan Video Produk, dalam sesi Seminar “Fast Track Pembinaan UMKM”  di Hotel Preanger, Bandung, Senin (20/02/2023).

Kegiatan yang diikuti lebih dari 100 peserta pengusaha UMKM di Jabar mengikuti Seminar Fast Track Pembinaan UMKM, yang berlangsung sehari penuh. Kegiatan ini diadakan Maraqa Uttamadana bekerja sama Kemenkop RI dan Dis KUK Jabar, bank Bjb, bertujuan memberikan teknis praktis dalam pengembangan dan pemasaran produk UMKM di Jawa Barat.

Menurut Iman, keindahan dan ketepatan dalam mengambil foto dan video produk menjadi bagian dari meningkatkan reputasi dan citra perusahaan. Dengan menggunakan smartphone sekalipun, asal mampu mengemas pesan dengan baik, maka akan meningkatkan penjualan.

“Tentu saja foto dan video hanya sebagai pesan yang perlu didukung oleh kemasan pesan dengan tepat. Sehingga pesan itu dipahami oleh pelanggan kita,” ujarnya.

Sementara itu, pada sesi bussiness Canvasing, Muslim Jayadi menjelaskan tentang bagaimana sistem Canvasing agar mengefektifkan penjualan.

“Bussiness Canvasing ini agar para peserta dapat memahami bagaimana sasaran dan target penjualan  produk dapat direncanakan secara matang dan efektif.

Founder Maraqa Uttamadana  Rahmayanti, S.Ip, M.Si., mengatakan kegiatan  fast track pembinaan UMKM ini dilakukan secara berkala. Kegiatan ini pun menghadirkan narasumber yang kompeten di bidangnya masing-masing.

“Ini bentuk kepedulian Mariqa Uttamadana untuk membantu UMKM di Jawa Barat untuk naik level baik secara pengetahuan dan keterampilan berbisnis, ” kata Rahmayanti.

Admin

Recent Posts

Elektabilitas Jeje-Asep Ismail Ungguli Petahana dalam Survei Median Pilkada KBB 2024

ERASUMBU, BANDUNG BARAT – Elektabilitas pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung Barat (KBB) nomor…

11 jam ago

bank bjb dan TNI AL Resmi Jalin Kerja Sama Layanan Perbankan

ERASUMBU, JAKARTA – Bank bjb memperkuat sinergi strategisnya dengan institusi pertahanan melalui penandatanganan Perjanjian Kerja…

12 jam ago

PTDI Gandeng LASSAC AERO Peru, Targetkan Pasar Amerika Senilai USD 200 Juta

ERASUMBU, BANDUNG, – PT Dirgantara Indonesia (PTDI) bersama anak perusahaannya, IPTN North America, Inc. (INA,…

1 hari ago

Tidar Jabar Mantapkan Strategi Menangkan Paslon Gerindra di Pilkada 2024

ERASUMBU,BANDUNG-  Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Tunas Indonesia Raya (Tidar) Jawa Barat terus memantapkan koordinasi dan…

1 hari ago

Pascainsiden Pria Tertemper Kereta Api, KAI  Ingatkan Bahaya Aktivitas di Jalur Kereta Api

ERASUMBU, BANDUNG – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 2 Bandung kembali menyoroti pentingnya…

7 hari ago

Konsisten dalam Keterbukaan Informasi, bank bjb Raih Predikat Informatif

ERASUMBU, BANDUNG – bank bjb kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga keterbukaan informasi dengan meraih penghargaan…

1 minggu ago

This website uses cookies.